LOADING

Lihat Berita

Seleksi Fasilitator Teknik Program KOTAKU Provinsi Jambi

By  / Kamis, 21 Maret 2019

View (41)

Image

Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Provinsi Jambi mengadakan seleksi Fasilitator Teknik Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) Tahun Anggaran 2019 yang digelar di gedung PIP2B Provinsi Jambi, Rabu (27/02/2019). Acara tersebut dibuka oleh Kepala BPPW Provinsi Jambi Azna Legawaty.

Azna mengatakan dengan dilaksanakan seleksi ini diharapkan dapat menyaring failitator teknik yang baik dan mampu melaksanakan tugas dengan tanggung jawab yang tinggi serta dapat bekerja keras sesuai arahan yang telah ditetapkan hingga waktu pelaksanaan program ini berakhir dengan baik tanpa masalah.

“Diharapkan seleksi ini  dapat terlaksana dengan jujur dan nantinya akan menjadi ujung tombak pada pelaksanaan Program KOTAKU, dan hendaklah mengikuti tes ini dengan seksama sehingga dapat menyelesaikan tes dengan baik dan benar karena fasilitator yang terpilih hanya sedikit, maka berkompetisilah dengan baik semoga apa yang diharapkan akan terlaksana,” jelas Azna.

Azna menambahkan bahwa peserta calon fasilitator teknik Program KOTAKU sebanyak 27 orang yang akan diseleksi dengan jujur tidak ada unsur kedekatan pihak mana pun sehingga fasilitator yang terpilih benar-benar bersih dari KKN. Dan bagi fasilitator yang terpilih nanti agar dapat bekerja dengan serius sehingga Program KOTAKU dapat bermanfaat bagi masyarakat. (DM/BPPW/Jambi/ari)

Share :