LOADING

Lihat Berita

Cipta Karya Gandeng Kementerian Kelautan dan Perikanan Benahi Kampung Nelayan di Natuna

By  / Rabu, 23 Agustus 2017

View (36)

Image

Kementerian PUPR bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan mengadakan Rapat Koordinasi Percepatan Pembangunan SKPT di KKP Selat Lampa, beberapa waktu lalu. Rapat di pimpin lansung oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Dirjen Cipta Karya yang di wakili oleh Direktur Pengembangan Kawasan Permukiman Rina Farida turut hadir dalam rapat tersebut. Dalam rapat tersebut Susi menyampaikan terkait rumah singgah nelayan tidak perlu desain yang terlalu bagus, cukup yang sederhana dan free maintenance, namun kualitasnya bagus. 

Sementara, Rina mengatakan bentuk dukungan infrastruktur dari Ditjen Cipta Karya terhadap pembangunan kawasan PPI Selat Lampa Kabupaten Natuna Provinsi Kepulauan Riau meliputi 2 target. Pertama penanganan kawasan oleh Cipta karya yaitu penataan kawasan melalui pembangunan rumah singgah bagi nelayan-nelayan dari luar Pulau Natuna dan kedua penataan kawasan kampung nelayan untuk meningkatkan infrastruktur permukiman nelayan setempat di Pulau Natuna. 

"Saat ini Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya akan sinkronisasi masterplan yang telah tersusun dan melakukan tindak lanjut penanganan 2 target besar tersebut dalam waktu dekat," kata Rina. 

Jadi untuk pembangunan rumah singgah berupa 4 unit gedung Rusunawa nelayan dan 1 unit gedung 3 lantai dengan kapasitas 960 kamar atau 3.840 orang. Disamping itu akan dilakukan penanganan permasalahan persampahan di KKP Selat Lampa Kabupaten Natuna.(Randal Kepri/ari)

Share :